Awasi Penggunaan Gadget pada Anak dengan Google Family Link

Penggunaan gadget memang dapat memberi banyak manfaat dalam hal kemudahan mengakses berbagai informasi atau pelayanan. Bahkan gadget seperti smartphone kini telah melekat pada hampir semua orang, tidak terkecuali anak-anak. Terlebih di masa pandemi ini, hampir semua hal dilakukan dengan menggunakan gadget, termasuk sekolah.

Sistem pembelajaran daring yang harus dilakukan oleh anak-anak di masa pandemi ini memaksa mereka untuk terus-menerus menggunakan gadget setiap harinya. Lalu bagaimana Anda dapat mengawasi anak Anda agar tidak mencuri-curi waktu untuk membuka aplikasi lain, ketika Anda sendiri juga disibukkan dengan pekerjaan? Mari berkenalan dengan aplikasi yang disediakan oleh Google yaitu Family Link.

 

Apa itu Google Family Link?

Family Link merupakan aplikasi yang diluncurkan oleh Google pada tahun 2017, yang dapat digunakan sebagai alat bagi orang tua untuk memantau kegiatan anak-anak dengan gadget mereka. Aplikasi Family Link bisa diunduh di Google Play Store dan Apple App Store. Aplikasi ini terdiri dari dua macam yaitu untuk orang tua dan untuk anak.

Family Link akan kompatibel di perangkat orang tua yang berjalan di Android versi 4.4 ke atas, serta iPhone atau iPad yang berjalan dengan iOS 9 ke atas.

Sementara bagi perangkat anak-anak, minimal harus berjalan dengan sistem operasi Android 7.0 ke atas, namun tidak menutup kemungkinan bagi perangkat Android versi 5.0 dan 6.0 untuk dapat menggunakan Family Link. Aplikasi ini juga bisa berfungsi di Chromebook.

 

Apa saja fitur yang terdapat pada Google Family Link?

Lalu apa saja fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Family Link? Simak daftarnya berikut ini.

 

  • Melihat aktivitas anak

Fitur pertama yang tersedia pada aplikasi ini adalah Anda dapat melihat waktu yang anak habiskan untuk setiap aplikasi yang terpasang di gadget mereka setiap harinya. Dengan demikian, Anda dapat mengetahui apakah penggunaan gadget mereka telah sesuai dengan kebutuhan.

 

  • Mengelola aplikasi pada perangkat anak

Dengan fitur ini, Anda dapat mengelola aplikasi yang boleh ada di perangkat mereka dan menyembunyikan aplikasi yang tidak diperbolehkan. Ketika anak Anda ingin mengunduh aplikasi dari Play Store, Anda akan menerima pemberitahuan sehingga Anda dapat menyetujui atau menolaknya.

  • Mengatur batas waktu pemakaian perangkat

Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengatur batas waktu harian bagi anak Anda dalam menggunakan gadget mereka. Anda juga dapat menyetel waktu tidur sehingga gadget anak akan terkunci otomatis ketika batas waktu harian telah tercapai atau saat tiba waktu tidur.

 

  • Mengunci perangkat mereka dari mana saja

Jika Anda ingin anak beristirahat namun batas waktu penggunaan gadget belum tercapai, Anda dapat mengunci perangkat mereka kapan pun lalu perangkat mereka akan terkunci secara otomatis.

 

  • Melihat lokasi mereka

Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengetahui lokasi anak saat mereka tidak berada di rumah melalui perangkat yang mereka bawa.

 

Itulah fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Family Link. Tentu saja untuk dapat mengaksesnya, baik perangkat Anda maupun perangkat anak harus terhubung dengan Internet.

 

Nah, bagaimana menurut Anda? Apakah Anda tertarik untuk menggunakan aplikasi Family Link? Bagaimanapun, orang tua tetap harus mengawasi penggunaan gadget pada anak-anak mereka secara langsung agar tidak berlebihan serta sesuai dengan kebutuhan dan usia mereka. Akan tetapi, ketika hal itu tidak memungkinkan, aplikasi ini dapat sangat membantu Anda.